6 Genre Fotografi Ini Keren Abis, Kamu Pilih Mana?

6 Genre Fotografi Ini Keren Abis, Kamu Pilih Mana?

6 Genre Fotografi Ini Keren Abis, Kamu Pilih Mana?
Saturday, March 4, 2017
Kita sering melihat foto-foto karya fotografer dunia yang mereka unggah di website pribadi maupun di Instagram dan situs foto lainnya. Ada fotografer yang suka sekali mengunggah tentang kehidupan hewan liar, foto pemandangan alam, foto demo, foto jalanan dan foto-foto lainya. Mereka mengunggahnya sesuai dengan passion dan ketertarikan mereka pada sebuah genre fotografi.

Dan berikut ini beberapa genre fotografi keren yang bisa kamu dalami untuk menjadi fotografer profesional.

Landscape Photography (Foto Pemandangan)

Foto Ansel Adams "The Tetons and the Snake River" (wikipedia.com)
Foto Ansel Adams "The Tetons and the Snake River" (wikipedia.com)

Genre ini lebih berfokus pada alam dan lingkungan yang ada di dunia ini. Pegunungan, laut, danau, langit dan berbagai keindahan alam menjadi objek dari genre ini. Foto pada genre ini biasanya diambil dengan lensa kamera wide yang lebarnya antara 10 - 35 mm. Fotografer yang menggeluti genre ini yaitu Ansel Adams, Andreas Gursky, Sbastiao Salgado, Galen Rowell dan yang lainnya.

Wildlife Forografi (Foto Alam Liar)

Foto Suzi Eszterhas "Tigress and four-week-old cubs at the den entrance." (www.discoverwildlife.com)
Foto Suzi Eszterhas "Tigress and four-week-old cubs at the den entrance." (www.discoverwildlife.com)

Genre yang satu ini adalah genre yang paling menantang diantara yang lainnya. Karena sang fotografer dituntut untuk terjun langsung ke alam liar dan mendokumentasikan kehidupan satwa liar di habitat aslinya. Afrika menjadi magnet paling besar untuk para fotografer genre ini karena padang savana yang masih asli serta hewan liar yang begitu menggoda untuk diabadikan.

Lensa yang digunakan untuk fotografi genre ini adalah yang paling mahal diantara genre yang lainnya karena menggunakan lensa telefoto yang memiliki panjang 300 - 5200 mm untuk mengambil gambar dari kejauhan. Selain itu fotografer genre ini harus memiliki kemampuan khusus untuk menebak keadaan yang akan terjadi di alam liar terutama ancaman dari objek foto sendiri. Fotografer yang menjadika genre ini sebagai sebuah passion adalah Suzi Eszterha, Andy Rouse, Joel Sartore, Moose Paterson, Christopher Dodds, dan banyak lainnya.

Photojournalism (Foto Jurnalistik)

Foto Kevin Carter "The Vulture and the litle girl" (wikipedia.com)
Foto Kevin Carter "The Vulture and the litle girl" (wikipedia.com)

Dalam genre ini fotografer dituntut untuk menghadirkan foto yang memiliki cerita dan ruh yang hebat tentnag sebuah kejadian serta ketepatan mendapatkan sebuah momen yang pas di foto. Foto genre ini dihasilkan untuk kebutuhan media dan pemberitaan.

Fotografer ini biasanya menggunakan lensa 50mm dan memiliki autofokus karena dituntut cepat dan tak ada waktu untuk memikirkan setting kamera sebelum memotret apabila sedang memotret sebuah peperangan, demo, dan kejadian lainnya. Seperti halnya dengan fotografer wildlife, fotografer genre ini harus memiliki kepekaan lebih terhadap situasi. Robert Capa, Greg Marinovich, Lauren Greenfield, Henri Cartier, Kevin Carter, dan yang lainnya.


Potrait 

Foto Steve mcCurry "Afghan Girls" (wikipedia.com)
Foto Steve mcCurry "Afghan Girls" (wikipedia.com)

Manusia menjadi objek utama dalam genre ini untuk diekspos menjadi sebuah foto yang memiliki cerita. Foto dari genre ini harus mampu merekam ekspresi objek seperti marah, sedih, senang, benci, murung, menangis dan lain-lain dari jarak yang dekat. Dan wajah menjadi fokus utama dalam menghasilkan foto potrait ini meskipun elemen lainnya bisa ditambahkan.

Lensa yang digunakan pun adalah lensa portrait yang memiliki panjang 35mm atau 50mm. Fotografer yang menghasilkan karya keren dari genre ini diantaranya yaitu Steve mcCurry, Rehahn, Lee Jefries, Lisa Kristine, David Lazar dan yang lainnya.

Macro Photography

Foto Andiyan Luthfi (www.fotografer.net)
Foto Andiyan Luthfi (www.fotografer.net)

Lensa yang digunakan untuk genre ini adalah lensa khusus makro/micro yang didesains khusus untuk fotografi genre ini. Dengan lensa tersebut maka akan dihasilkan foto yang benar-benar membuat hewan kecil speerti serangga bisa terlihat besar di foto. Karena fokus dari genre ini adalah mengabadikan benda mikro kedalam foto sehingga bisa dilihat secara kasat mata. Seorang fotografer macro bisa memotret mata seekor capung dengan detail dan keren.

Fotografer yang bergelut dengan objek-objek micro ini diantaranya Andiyan Luthfi, Donald Jusa, Shikei Goh, dan yang lainnya.  

Street Photography

Foto Martha Cooper "DONDI Subway Art" (www.widewalls.ch)
Foto Martha Cooper "DONDI Subway Art" (www.widewalls.ch)

Bagi fotografer genre ini jalanan adalah surga dan tempat hunting mereka. Moment-moment yang terjadi di jalanan tak pernah luput dari jepretan mereka. Karena dalam genre ini seorang fotografer dituntut untuk mengabadikan peristiwa yang terjadi di jalanan dengan sangat cepat.

Lensa yang digunakan untuk genre ini beragam tergantung kebutuhan fotografernya sendiri. Namun disarankan untuk menggunakan kamera dan lensa yang ringkas sehingga tidak memberatkan. Biasanya genre ini banyak disukai oleh para traveling untuk mengabadiakan perjalanannya.

Fotografer yang menjadikan jalanan sebagai objek fotonya yaitu Keegan Gibbs, Martha Cooper, Alex Fakso, Ian Cox dan yang lainnya.

Nah bagaimana jadi memutuskan untuk menggeluti genre fotografi yang mana nih?
6 Genre Fotografi Ini Keren Abis, Kamu Pilih Mana?
4/ 5
Oleh